ANAMBAS, Qolbu.id -Tim Search And Rescue (SAR) gabungan yang terdiri dari Sat Polairud Polres Kepulauan Anambas, Basarnas dan BPBD berhasil menjemput tiga nelayan yang menjadi korban pompong tenggelam di lokasi tambang Migas di area laut RIG Belanak, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau, Sabtu, ( 21/09/2024 )
Proses penjemputan nelayan dilakukan di Selat Matak, setelah kapal milik perusahaan Star Energy, KM Ops Astrid membawa pulang nelayan itu dari lokasi kejadian.
Adapun ketiga nelayan yang dijemput itu yaitu Karnalim (38), Ismail (41) dan Andi (27). Masing-masing berdomisili di Desa Tarempa Timur, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas.
Kepolres Kepulauan Anambas, AKBP Raden Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., melalui Kasat Polairud Polres Kepulauan Anambas, IPTU Giofany Casanova membenarkan adanya penjemputan ke tiga nelayan yang menjadi korban dari cuaca ekstrim beberapa waktu lalu.
“Proses penjemputan nelayan itu dilakukan setelah petugas berkomunikasi dengan pihak perusahaan mengenai evakuasi korban”,kata IPTU Giofany Casanova.